Thursday, April 19, 2012

Itinerary Halmahera Barat

-->

Itinerary Halmahera Barat
Ada beberapa cara untuk mencapai Halmahera Barat, kali ini perjalanan kita tempuh dengan udara yang akan melayani penerbangan  dari Jakarta ke Ternate. Perjalanan akan dimulai pada tanggal 14 Mei, yang bertepatan dengan pembukaan Festival Teluk Jailolo.
14 Mei 2012 (Jakarta-Ternate-Halmahera Barat) 01.35-07.00//08.00-09.00
Penerbangan malam dipilih karena selain tidak ada penerbangan langsung dari Jakarta ke Halmahera Barat. Pembukaan Festival Teluk Jailolo 2012 dijadwalkan hari ini pada siang hari. Jadi, kita masih punya waktu untuk menikmati sarapan pagi di Halmahera Barat. Perjalanan selanjutnya, ke ibukota Halmahera Barat yaitu Jailolo. Lalu bersiap untuk menyambut pembukaan Festival Teluk Jailolo 2012. Pada malam harinya, diadakan lomba seni budaya. Pada acara ini kita akan melihat secara langsung kreativitas seni dan budaya masyarakat Halmahera Barat.

15 Mei 2012 (Teluk Jailolo)
Setelah sarapan, kita bakal bersiap-siap untuk rangkaian acara Festival Teluk Jailolo 2012 yaitu Fun Diving. The most awaited banget. Soalnya Halmahera Barat memiliki kekayaan alam bawah laut yang begitu menakjubkan. Nantinya kita akan diving dan snorkeling di sekitar teluk Jailolo. Pasti bakal seru banget, lihat kekayaan alam yang dimiliki Halmahera Barat, termasuk biota alam di bawah lautnya.
Setelah lelah fun diving, makan siang di Restoran Dapur Halmahera Barat yang cukup terkenal di Jailolo. Menikmati sajian seafood khas Jailolo. Jailolo dikelilingi pegunungan merapi aktif dan birunya laut. Aktivitas selanjutnya adalah menikmati sunset dengan view yang berbeda dari biasanya. Yaitu menikmati sunset dibalik Gunung Hiri dan gunung-gunung di sebelahnya. Sunset dengan siluet barisan gunung-gunung merapi aktif, menjadikan pengalaman ini yang tak terlupakan.
16 Mei 2012 (Jailolo)
Festival Teluk Jailolo tidak berlangsung pada hari ini. Aktivitas pada hari ini akan dimulai dari kegiatan menyelam di Pulau Bua-bua dan Tanjung Hiu, lalu melihat rumah adat Sasado, bertemu dengan ketua adat Suku Sahu, serta menikmati bermacam-macam kuliner khas Halmahera Barat seperti pisang mulut bebek dan nasi jaha serta menikmati sunset di Kampung Suria.

17 Mei 2012 (Festival Teluk Jailolo)
Hari ini di Festival Teluk Jailolo 2012 akan berlangsung Pameran Rempah-Rempah. Segala hasil alam, bumi dan laut rakyat Jailolo akan dipamerkan disini. Selain itu pula, akan ada Upacara Bersih Laut. Upacara yang diadakan di Pantai Bobo, Jailolo akan melibatkan kesultanan Jailolo. Ini merupakan ritual adat setempat yang sangat sakral. Memberikan sesembahan kepada alam, khususnya laut demi berlangsungnya kelancaran acara. Dan yang paling ditunggu adalah Festival Ikan Bakar, dimana rakyat Jailolo akan ke pinggir pantai untuk membakar ikan sebanyak 10 ton. Ini baru namanya pesta makan besar.
18 Mei 2012 (Festival Teluk Jailolo)
Pada hari ini, kita akan menyusuri kebun rempah-rempah. Melihat secara langsung serta menikmati pengalaman menjadi petani rempah yang merupakan komoditas andalan di bumi Maluku dan penggerak utama perekonomian. Kita dapat pula mencicipi kunyahan bunga cengkeh kering yang pernah jadi cara untuk mengharumkan nafas, sebagai syarat mutlak untuk berbincang dengan kaisar di zaman Dinasti Tang di Cina. Selain itu, acara yang menarik pada hari ini pula adalah Pesta Kuliner Tradisional. Setelah sempat mengunjungi rumah adat sasadu, kali ini kita akan turut dalam acara Horom Sasadu. Berbagai makanan serta ritual adat di rumah adat lokal sasadu akan menambah pengalaman kita dalam festival besar ini. Bersama-sama warga sekitar, kita akan menjadi keluarga besar Jailolo untuk merasakan kearifan budayanya dan kelezatan cita rasa lokalnya.
19 Mei 2012 (Festival Teluk Jailolo)
Hari terakhir Festival Teluk Jailolo. Hari ini akan berlangsung Spice Parade, dan Cabaret On The Sea. Spice Parade atau Parade Rempah-rempah adalah rangkaian acara Spice Adventure di Festival Teluk Jailolo 2012. Pada acara Spice Parade atau Parade Rempah-rempah kita akan disuguhkan penampilan petani-petani dari seluruh wilayah Halmahera Barat lengkap dengan pakaian adat mereka berkumpul dalam sebuah parade besar yang memamerkan rempah-rempah hasil alam Halmahera Barat. Dan kita masih pula dapat menikmati kuliner khas dengan bahan dasar rempah yang pastinya khas akan cita rasa Halmahera Barat.
Sore harinya kita akan menyaksikan Cabaret on The Sea. Satu-satunya kabaret yang ditampilkan diatas panggung mengapung di atas laut. This is the world’s first phenomenal and intriguing cabaret on the sea. Kabaret di atas air ini akan menyuguhkan seni pertunjukan kontemporer yang memadukan unsur tarian tradisional, musik tradisional, drama dan koreografi dinamis yang berakarkan kebudayaan masyarakat Jailolo dan merupakan satu kesatuan dari acara Festival Teluk Jailolo. Dan pastinya akan menjadi sebuah pertunjukkan di atas laut yang spektakuler.

20 Mei 2012 (Jailolo-Halmahera Barat-Ternate-Jakarta)
Hari terakhir di Jailolo, Halmahera Barat. Sebelum kembali ke Jakarta, kita akan berburu souvenir atau cinderamata khas Halmahera Barat. Souvenir di Halmahera sangat terbatas. Perisai (salawako) dan pedang (kalewang) adalah bagian dari budaya yang menarik, meskipun hanya dibuat khusus untuk Tari Cakalele, Tarian perang dan pagelaran seni namun kita masih memiliki kesempatan untuk menemukan souvenir lainya di Tobelo di sebuah toko suvenir kecil di Hibualamo, Tobelo.
Setelah puas berburu cinderamata khas, kita melanjutkan perjalanan yang panjang untuk kembali ke Jakarta. Kita akan melintasi lautan ke Halmahera Barat untuk menuju Ternate dan selanjutnya kembali ke Jakarta dari Ternate.
Jailolo, Halmahera Barat telah memberikan banyak wawasan serta pengalaman berharga. Sampai jumpa di Festival Teluk Jailolo berikutnya.

No comments:

Post a Comment